Senin, 23 Agustus 2010

Selasa, 24 Agustus 2010(Pesta St. Bartolomeus, Rasul)-inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya(Yoh 1:45-51)

Selasa, 24 Agustus 2010

Pesta St. Bartolomeus, Rasul;Sta. Emilia de Vialar.

Bacaan I : Why 21:9b-14
Mazmur : 145:10-13b.17-18; R: lh. 12
Bacaan Injil : Yoh 1:45-51


"inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya"
(Yoh 1:45-51)


"Filipus bertemu dengan Natanael dan berkata kepadanya: "Kami telah mene­mu­kan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat dan oleh para nabi, yaitu Yesus, anak Yusuf dari Nazaret." Kata Natanael kepadanya: "Mungkinkah sesuatu yang baik datang dari Nazaret?" Kata Filipus kepadanya: "Mari dan lihatlah!" Yesus melihat Natanael datang kepada-Nya, lalu berkata tentang dia: "Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!" Kata Natanael kepada-Nya: "Bagaimana Engkau mengenal aku?" Jawab Yesus kepadanya: "Sebelum Filipus memanggil engkau, Aku telah melihat engkau di bawah pohon ara." Kata Natanael kepada-Nya: "Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!" Yesus menjawab, kata-Nya: "Karena Aku berkata kepadamu: Aku melihat engkau di bawah pohon ara, maka engkau percaya? Engkau akan melihat hal-hal yang lebih besar dari pada itu." Lalu kata Yesus kepadanya: "Aku ber­kata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia."
(Yoh 1:45-51)

Saudara-saudari terkasih dalam nama Tuhan Yesus Kristus,

Konon ada sebuah kuil kecil di tepi pantai Thailand yang hilang tak berbekas.Kuil yang hilang itu sangat indah,dihiasi lonceng-lonceng yang akan berbunyi merdu pada saat tertiup angin.Katanya,orang-orang bisa mendengarkan keindahan lonceng pada saat-saat tertentu.

Pernah ada seorang pemuda yang sangat penasaran ingin mendengarkan bunyi lonceng-lonceng dari kuil yang hilang itu.Ia mendatangi lokasi kuil tersebut.Hari pertama,dia tidak mendengar apapun.Dia tetap memaksakan diri untuk tetap bertahan di tempat itu.Apa yang terjadi?Hari-hari berikutnya tetap sepi.Di tengah kekesalan yang semakin memuncak,dia mengumpat-umpat dan marah:"semuanya omong kosong!".

Karena keletihan,dia pun membaringkan badannya di atas pasir sambil menikmati suasana sekitarnya.Tiba-tiba dia mendengar bunyi lonceng yang sangat merdu.Bunyi lonceng-lonceng dari kuil itu akhirnya bisa ia dengarkan tatkala ia mulai mengosongkan diri dalam ketulusan hati.

Saudara-saudari terkasih,

Hari ini,gereja merayakan Pesta St. Bartolomeus, Rasul.Ia menjadi teladan tentang KETULUSAN,yaitu sebuah ketulusan menantikan datangnya Sang Mesias."Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!" kata Yesus kepada Natanael yang dipercayai sebagai Bartolomeus yang pestanya hari ini kita rayakan. Yesus telah melihat Natanael di bawah pohon ara. Kemungkinan Natanael berdoa dan merenungkan ramalan para nabi akan kedatangan Mesias dan kepenuhan ramalan-ramalan itu pada saat dia hidup. Natanael sungguh terkejut bahwa Yesus mengenalnya dan kemudian dia mengakui bahwa Yesus adalah sungguh-sungguh Anak Allah. Suatu pengakuan yang menjadi awal dari suatu sejarah baru dalam hidupnya. Mulai saat itu dia boleh menatap ke depan dan menyaksikan hal-hal yang lebih besar lagi.

Natanael hadir di tengah ketujuh rasul yang menyaksikan penampakan Yesus di Danau Tiberias (Yoh 21:2). Dia pun hadir di Pentakosta bersama para rasul lain yang bertekun dalam doa bersama ibunda Yesus (Kis 1:13). Diketahui bahwa kemudian Bartolomeus bersama Filipus menjadi pewarta Injil Kristus yang gigih di belahan dunia timur, di Hierapolis, Asia kecil. Bangsa Armenia menganggap Bartolomeus sebagai rasul mereka.

Dalam diri Bartolomeus, Yesus menemukan keikhlasan pencarian dan pengharapan yang penuh akan kedatangan Mesias. Semoga Tuhan pun menemukan kesejatian pencarian kita akan Dia dan kita dapat menyaksikan karya-karya-Nya yang agung.


Sudahkah kita meneladani ketulusan dari St.Bartolomeus yang dengan setia menantikan kedatangan Sang Mesias?

marilah berdoa:Tuhan, inilah hidupku, jadikan aku pewarta kasih dan kebesaran-Mu di tengah masyarakat.Doa ini kami persembahkan Demi Yesus Kristus,Putera-Mu dan pengantara kami,yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam Roh Kudus,sepanjang segala masa.Amin


"Marilah pergi. Kita diutus."

"Segala yang Kaujadikan itu akan bersyukur kepada-Mu, ya TUHAN, dan orang-orang yang Kaukasihi akan memuji Engkau.Mereka akan mengumumkan kemuliaan kerajaan-Mu, dan akan membicarakan keperkasaan-Mu,untuk memberitahukan keperkasaan-Mu kepada anak-anak manusia, dan kemuliaan semarak kerajaan-Mu.Kerajaan-Mu ialah kerajaan segala abad, dan pemerintahan-Mu tetap melalui segala keturunan. TUHAN setia dalam segala perkataan-Nya dan penuh kasih setia dalam segala perbuatan-Nya.TUHAN itu adil dalam segala jalan-Nya dan penuh kasih setia dalam segala perbuatan-Nya.TUHAN dekat pada setiap orang yang berseru kepada-Nya, pada setiap orang yang berseru kepada-Nya dalam kesetiaan."(Mzm 145:10-11,12-13ab,17-18)


sumber:ziarah batin 2010 dan Oase rohani

Sekaligus saya ingin mengajak anda untuk berdoa kesucian para imam dengan klik link berikut:http://www.facebook.com/note.php?saved&&suggest&note_id=133850396634690

salam hangat,

A.M.Adi Normawan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar