Selasa, 21 September 2010

Kamis, 23 September 2010 (Peringatan Wajib St. Pius Pandre Pio dr Pietrelcina)- Bacaan Injil : Luk 9:7-9

Kamis, 23 September 2010
Pw St. Pius Pandre Pio dr Pietrelcina St. Linus; Sta. Tekla
Bacaan I: Pkh 1:2-11
Mazmur : 90:3-4.5-6.12-13.14.17; R:1
Bacaan Injil : Luk 9:7-9


"Lalu ia berusaha supaya dapat bertemu dengan Yesus."
( Luk 9:7-9)

"Herodes, raja wilayah, mendengar segala yang terjadi itu dan ia pun merasa cemas, sebab ada orang yang mengatakan, bahwa Yohanes telah bangkit dari antara orang mati. Ada lagi yang mengatakan, bahwa Elia telah muncul kembali, dan ada pula yang mengatakan, bahwa seorang dari nabi-nabi dahulu telah bangkit. Tetapi Herodes berkata: ”Yohanes telah kupenggal kepalanya. Siapa gerangan Dia ini, yang kabarnya melakukan hal-hal demikian?” Lalu ia berusaha supaya dapat bertemu dengan Yesus."( Luk 9:7-9)


Saudara-saudari terkasih dalam Nama Tuhan Yesus Kristus,

Hari ini gereja merayakan peringatan wajib St. Pius Pandre Pio dr Pietrelcina.Francesco Forgione dilahirkan pada tanggal 25 Mei 1887 di sebuah kota kecil bernama Pietrelcina, Italia selatan, dalam wilayah Keuskupan Agung Benevento. Ia adalah anak kelima dari delapan putera-puteri keluarga petani Grazio Forgione dan Maria Giuseppa De Nunzio (Mamma Peppa).

Pada tanggal 6 Januari 1903, terdorong oleh semangat yang bernyala-nyala, Francesco yang kala itu berusia enambelas tahun masuk novisiat Biarawan Kapusin di Morcone. Pada tanggal 22 Januari, Francesco menerima jubah Fransiskan dan menerima nama Broeder Pio. Di akhir tahun novisiat, Broeder Pio mengucapkan kaul sederhana, yang dilanjutkan dengan kaul meriah pada tanggal 27 Januari 1907. Karena kesehatannya yang buruk, setelah ditahbiskan sebagai imam pada tanggal 10 Agustus 1910 di Katedral Benevento, Padre Pio harus tinggal kembali bersama keluarganya.

Pada tanggal 20 September 1918, sementara berdoa di depan sebuah Salib di kapel tua, sekonyong-konyong suatu sosok seperti malaikat memberinya stigmata. Stigmata itu terus terbuka dan mencucurkan darah selama limapuluh tahun.

Pada tanggal 20 Februari 1971, belum genap tiga tahun setelah wafat Padre Pio, Paus Paulus VI berbicara mengenainya kepada para Superior Ordo Kapusin, “Lihat, betapa masyhurnya dia, betapa seluruh dunia berkumpul sekelilingnya! Tetapi mengapa? Apakah mungkin karena ia seorang filsuf? Karena ia bijak? Karena ia cakap dalam pelayanan? Karena ia mempersembahkan Misa dengan rendah hati, mendengarkan pengakuan dosa dari fajar hingga gelap dan - tak mudah mengatakannya - ia adalah dia yang menyandang luka-luka Tuhan kita. Ia adalah manusia yang berdoa dan yang menderita.”

Padre Pio dinyatakan sebagai Venerabilis pada tanggal 18 September 1997 oleh Paus Yohanes Paulus II; pada tanggal 2 Mei 1999 dibeatifikasi; dan akhirnya dikanonisasi pada tanggal 16 Juni 2002 di Roma, oleh Paus yang sama. Gereja memaklumkan pesta liturgis St Padre Pio dari Pietrelcina dirayakan pada tanggal 23 September.

Saudara-saudari terkasih,

Kejahatan akan selalu mengancam kebaikan. Orang yang hidup dalam kejahatan akan menjadi gelisah dan cemas atas kehadiran orang-orang yang membela kebenaran. Dalam pergulatan hidup, antara yang jahat dan yang benar selalu diuji, siapa yang kalah dan menang. Para murid Yesus memilih Yesus sebagai jalan kebenaran, namun kebenaran hidup mereka masih harus diuji dalam pergulatan hidup sehari-hari. Yesus dan Yohanes hidup dalam kebenaran dan mereka menjadi sosok yang menang atas segala dosa dan kejahatan, kendati mereka harus mengorbankan hidup mereka. Semua murid Yesus diutus-Nya untuk menjadi pewarta dan pembela kebenaran. Tuhan Yesus dan kebenaran ajaran-Nya seharusnya menjadi hal yang terpenting bagi murid Yesus.

"Kesia-siaan belaka, kata Pengkhotbah, kesia-siaan belaka, segala sesuatu adalah sia-sia."(Pkh 1:2)

Hal ini pula yang menjadi refleksi dalam kitab pengkhotbah, bahwa segala sesuatu sia-sia termasuk hidup ini. Apa yang kita pentingkan dalam hidup ini, diri kita sendiri yang tidak mendatangkan keselamatan atau jalan keselamatan dengan hidup benar seturut kehendak Tuhan?

marilah berdoa:Sia-sialah segala hal yang kumiliki dan kulakukan, ya Tuhan, kalau aku tidak hidup benar di hadapan-Mu. Tariklah hidupku selalu pada kebenaran sejati dari-Mu, agar hidupku tidak sia-sia, melainkan terarah pada keselamatan.Doa ini kami persembahkan Demi Yesus Kristus,Putera-Mu dan pengantara kami,yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam Roh Kudus,sepanjang segala masa.Amin

"Marilah pergi. Kita diutus."

"Engkau mengembalikan manusia kepada debu, dan berkata: "Kembalilah, hai anak-anak manusia!"Sebab di mata-Mu seribu tahun sama seperti hari kemarin, apabila berlalu, atau seperti suatu giliran jaga di waktu malam.Engkau menghanyutkan manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh,di waktu pagi berkembang dan bertumbuh, di waktu petang lisut dan layu.Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana.Kembalilah, ya TUHAN?berapa lama lagi? ?dan sayangilah hamba-hamba-Mu!Kenyangkanlah kami di waktu pagi dengan kasih setia-Mu, supaya kami bersorak-sorai dan bersukacita semasa hari-hari kami.Kiranya kemurahan Tuhan, Allah kami, atas kami, dan teguhkanlah perbuatan tangan kami, ya, perbuatan tangan kami, teguhkanlah itu."(Mzm 90:3-4,5-6,12-13,14,17)

sumber:ziarah batin 2010 dan Oase rohani


Sekaligus saya ingin mengajak anda untuk berdoa kesucian para imam dengan klik link berikut:http://www.facebook.com/note.php?saved&&suggest&note_id=133850396634690

salam hangat,

A.M.Adi Normawan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar