Selasa, 21 September 2010

Rabu. 22 September 2010-Bacaan Injil : Luk 9:1-6

Rabu. 22 September 2010

St. Thomas dr Vilkanova; St. Mauritius, dkk.St. Ignatius dr Santhi
Bacaan I: Ams 30:5-9
Mazmur : 119:29.72.89.101.104.163; R:105a
Bacaan Injil : Luk 9:1-6

"Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu memberikan te­naga dan kuasa kepada mereka untuk menguasai setan-setan dan untuk menyembuh­kan penyakit-penyakit."(Luk 9:1-6)





"Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu memberikan te­naga dan kuasa kepada mereka untuk menguasai setan-setan dan untuk menyembuh­kan penyakit-penyakit. Dan Ia mengutus mereka untuk mem­berita­kan Kerajaan Allah dan untuk menyembuh­kan orang, kata-Nya kepada mereka: ”Jangan membawa apa-apa dalam perjalanan, jangan membawa tongkat atau bekal, roti atau uang, atau dua helai baju. Dan apabila kamu sudah diterima dalam suatu rumah, tinggallah di situ sampai kamu berangkat dari situ. Dan kalau ada orang yang tidak mau menerima kamu, keluarlah dari kota mereka dan kebaskanlah debunya dari kakimu sebagai peringatan terhadap mereka.” Lalu pergilah mereka dan mereka mengelilingi segala desa sambil memberitakan Injil dan menyembuhkan orang sakit di segala tempat."(Luk 9:1-6)



Saudara-saudari terkasih dalam nama Tuhan Yesus Kristus,

Yesus memanggil dan mengutus murid-murid-Nya untuk pergi mewartakan kabar gembira. Mereka diberi kuasa untuk mengalahkan setan. Panggilan dan tugas perutusan tersebut juga kita terima karena kita adalah murid Yesus. Setelah sekian lama menjadi murid Yesus, kita patut bertanya diri, sejauh mana kita telah menjalankan tugas perutusan tersebut dalam kehidupan di dunia ini?

Warta sukacita pastilah tidak akan terjadi kalau para murid Yesus masih bersekutu dengan setan dalam dosa dan hawa nafsu manusiawi. Para murid Yesus pun tidak akan mampu menyembuhkan orang-orang sakit, kalau mereka sendiri masih lemah dan sakit. Sulit juga bagi para murid Yesus untuk mengandalkan Tuhan dalam tugas perutusan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri, kalau mereka masih egois, serakah, dan tidak peduli terhadap tuntunan Yesus.

"Supaya, kalau aku kenyang, aku tidak menyangkal-Mu dan berkata: Siapa TUHAN itu?"(Ams 30:9)


Saudara-saudari terkasih,

Kita kadang terlalu sibuk dengan kegiatan kita sehingga kita lupa dengan Tuhan-khususnya untuk bersyukur atas hidup yang diberikanNya melalui nafas baru hari demi hari.

Kita hanya sibuk dengan kefasikan kita saja,bila sudah kenyang,kita lupa dengan kebutuhan lainnya:kebutuhan rohani.Misalnya berdoa sebelum bekerja atau sebelum dan sesudah makan.Terkadang,bila kita makan ditempat umum,kita lupa untuk berdoa atau bahkan takut dan malu dilihat orang.

Bukan hanya tampilan fisik kita saja yang terlihat sebagai pengikut Kristus dengan kalung salib di leher,tetapi juga dengan rahmat salib yang terpancar dari hati dan pikiran melalui kata dan perbuatan.

Tuhan mengajarkan kepada kita untuk selalu beryukur atas apa yang menjadi rejeki kita dengan sikap doa agar kita tidak terjerumus masuk kedalam dosa dengan ketidakpuasan kita dan merebut bagian oranglain.

Sudahkah kita bersyukur hari ini?



marilah berdoa:Tuhan yang baik,ajarilah aku untuk selalu bersyukur atas apa yang aku alami dalam hidupku dan biarlah hatiku ini selalu terarah pada kemuliaan nama Mu.Doa ini kami persembahkan Demi Yesus Kristus,Putera-Mu dan pengantara kami,yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam Roh Kudus,sepanjang segala masa.Amin

"Marilah pergi. Kita diutus."


"Jauhkanlah jalan dusta dari padaku, dan karuniakanlah aku Taurat-Mu.Taurat yang Kausampaikan adalah baik bagiku, lebih dari pada ribuan keping emas dan perak. Untuk selama-lamanya, ya TUHAN, firman-Mu tetap teguh di sorga. Terhadap segala jalan kejahatan aku menahan kakiku, supaya aku berpegang pada firman-Mu. Aku beroleh pengertian dari titah-titah-Mu, itulah sebabnya aku benci segala jalan dusta. Aku benci dan merasa jijik terhadap dusta, tetapi Taurat-Mu kucintai."(Mzm 119:29,72,89,101,104,163)


sumber:ziarah batin 2010 dan Oase rohani


Sekaligus saya ingin mengajak anda untuk berdoa kesucian para imam dengan klik link berikut:http://www.facebook.com/note.php?saved&&suggest&note_id=133850396634690

salam hangat,

A.M.Adi Normawan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar