Senin, 11 Oktober 2010

Selasa, 12 Oktober 2010-kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan

Selasa, 12 Oktober 2010
Pw St. Serafinus dr Montegranaro; St. Wilfridus; B. Maria Teresa Fasce
Bacaan I: Gal 4:31b–5:6
Mazmur : 119:41.43.44.45.47.48; R:41a
Bacaan Injil : Luk 11:37-41




"kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan"
(Luk 11:37-41)


"Ketika Yesus selesai mengajar, seorang Farisi mengundang Dia untuk makan di rumahnya. Maka masuklah Ia ke rumah itu, lalu duduk makan. Orang Farisi itu melihat hal itu dan ia heran, karena Yesus tidak mencuci tangan-Nya sebelum makan.Tetapi Tuhan berkata kepadanya: ”Kamu orang-orang Farisi, kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan. Hai orang-orang bodoh, bukankah Dia yang menjadikan bagian luar, Dia juga yang menjadikan bagian dalam? Akan tetapi, berikanlah isinya sebagai sedekah dan sesungguhnya semuanya akan menjadi bersih bagimu.”(Luk 11:37-41)

Saudara-saudari terkasih dalam nama Tuhan kita Yesus Kristus,

Di suatu paroki ada seorang gadis yang sangat cantik.Sebut saja namanya Jelita.Kulitnya putih,badannya bak gitar spanyol,rambutnya panjang terurai,serta senyumnya manis sekali.Pakaian yang dikenakannyapun sangat bermerek.Tidak hanya pakaian,kosmetik,asesoris serta semua yang menempel di badannya adalah barang-barang mahal dan berkelas.Singkat kata,Jelita sangat memperhatikan penampilan.

Ketika di tanya kenapa Jelita sangat memperhatikan penampilan dan perawatan tubuhnya,dengan enteng ia menjawab:"bukti kita mengasihi Tuhan adalah dengan merawat pemberiannya".Cukup masuk akal.

Jelita juga aktif dalam kegiatan mudika.Dia bergabung dalam anggota paduan suara dan lektris gereja.Semua umat suka dan sayang padanya.

Suatu saat,Jelita bertengkar dengan pacarnya.Jelita marah karena pacarnya menduakan dirinya.Lalu untuk mengungkapkan amarahnya,Jelita menulis di wall facebook:"Dasar Cowo brengsek!Ga setia!Mati aja lo!"

Saudara-saudari terkasih,

Banyak orang setiap hari bercermin untuk berdandan atau sekadar melihat apakah penampilannya sudah rapi. Ada yang menjadi lebih cantik sesudah berdandan. Ada juga yang makin terlihat jelek meskipun sudah berdandan berjam-jam. Ada yang sebentar-bentar melihat cermin entah untuk apa. Kita begitu peduli dengan penampilan luar kita begitu khawatir ketika rambut kita acak-acakan. Kita takut rambut kita menjadi putih dan kulit muka kita semakin keriput? Mengapa kita takut menjadi tidak cantik lagi. Mengapa kita begitu khawatir dengan hal-hal lahiriah kita?

Kata Yesus, ”Kamu orang-orang Farisi, kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan.” Orang-orang Farisi adalah mereka yang hanya memperhatikan penampilan luar termasuk kehidupan keagamaan mereka. Mereka harus tampak sebagai orang terhormat. Dalam soal agama, mereka senang mempertunjukkan kesalehan dan doa mereka.
Semoga kita lebih memperhatikan isi hati kita daripada penampilan dan sikap kita yang terlihat. Semoga kita dengan tulus hati melayani dan memberikan hidup kita untuk kepentingan sesama.

marilah berdoa:Ya Tuhan, bersihkanlah hati dan hidupku. Jangan sampai aku hanya memperhatikan penampilan dan tingkah lakuku yang tampak dari luar saja.Doa ini kami persembahkan Demi Yesus Kristus,Putera-Mu dan pengantara kami,yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam Roh Kudus,sepanjang segala masa.Amin


"Marilah pergi. Kita diutus."

"Kiranya kasih setia-Mu mendatangi aku, ya TUHAN, keselamatan dari pada-Mu itu sesuai dengan janji-Mu,Janganlah sekali-kali mencabut firman kebenaran dari mulutku, sebab aku berharap kepada hukum-hukum-Mu.Aku hendak berpegang pada Taurat-Mu senantiasa, untuk seterusnya dan selamanya.Aku hendak hidup dalam kelegaan, sebab aku mencari titah-titah-Mu.Aku hendak bergemar dalam perintah-perintah-Mu yang kucintai itu.Aku menaikkan tanganku kepada perintah-perintah-Mu yang kucintai, dan aku hendak merenungkan ketetapan-ketetapan-Mu."(Mzm 119:41,43,44, 45,47,48)

sumber:ziarah batin 2010 dan Oase rohani


Sekaligus saya ingin mengajak anda untuk berdoa kesucian para imam dengan klik link berikut:http://www.facebook.com/note.php?saved&&suggest&note_id=133850396634690

salam hangat,

A.M.Adi Normawan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar